Saturday, September 14, 2019

6 Wisata Kepulauan Riau, Kecantikannya Tak Perlu Diragukan

Panorama senja di perairan Tarempa, Anambas, Kepulauan Natuna, Provinsi Kepulauan Riau. Selain memiliki pesona keindahan alam, letak strategis Anambas yang berada di perbatasan negara tetangga membuat wilayah ini rawan terjadi pelanggaran kedaulatan negara.

Meski banyak yang mengira Kepulauan Riau sama dengan Riau, namun keduanya berbeda.

Untuk Kamu yang belum tahu tentang Kepulauan Riau, beragam tempat wisata di Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) di bawah ini bisa Kamu nikmati untuk mengenal lebih dekat tentang Kepulauan Riau.

Dikenal dengan suguhan alam yang eksotis, berikut tempat-tempat wisata yang ada di Kepulauan Riau:

1. Melihat Pemandangan dari Atas Barelang Bridge, Batam

Jembatan ini adalah ikon Kota Batam. Jembatan Barelang Bridge sekilas mirip dengan Golden Gate yang ada di San Fransisco.

Barelang Bridge menghubungkan banyak pulau seperti Pulau Batam, Pulau Tonton, Pulau Nipah, Pulau Rempang, Pulau Galang, dan Pulau Galang Baru.

Penampakan jembatan ini terlihat begitu menawan dengan latar belakang pemandangan laut yang berwarna biru dengan pulau-pulau kecil di sekelilingnya.

2. Bermain Pasir di sekitar Ranoh Island

Pulau Ranoh memiliki hamparan pasir pantai yang bersih.

Jernihnya air laut menampilkan terumbu karang yang beraneka bentuk dengan ikan hias warna-warni. Di sekitar Pulau ini juga terlihat pulau-pulau sekitar yang pemandangannya tak kalah memukau.

Pulau Ranoh berada di Batam, Kepulauan Riau. Tentunya kalau ke Batam lokasi ini tak boleh terlewat.

3. Merasakan Sensasi Pulau Pribadi di Mubut Island

Sebagai pulau tak berpenghuni, Mubut Island memiliki nuansa asri nan tropis. Berada di pulau ini Kamu bakalan merasakan bak berada di pulau pribadi saat berada di sini.

Bersantai, menikmati sunset dan bermain air serta pasir putih adalah beberapa hal yang bisa kamu lakukan.

Pulau Mubut berada di Batam, Kepulauan Riau.

No comments:

Post a Comment